Manajemen Waktu: Definisi, manfaat, fungsi, tujuan beserta pembahasan lengkapnya

Apa yang dimaksud dengan manajemen waktu? Apa manfaat yang akan didapatkan setelah seseorang berhasil melakukan hal tersebut? Istilah tersebut mungkin sudah pernah dilakukan oleh sejumlah orang. Segala pembahasan mengenai manajemen waktu akan kami sajikan melalui artikel ini. Berikut adalah penjelasan mengenai manajemen waktu.

Baca juga: Audit: Definisi, tujuan, jenis-jenis, standar beserta pembahasan lengkap mengenai audit

Definisi Manajemen Waktu

Secara umum, definisi manajemen waktu adalah kegiatan yang meliputi perencanaan terkait waktu yang dibutuhkan.Waktu merupakan hal yang sangat penting bagi setiap orang atau organisasi tertentu. Maka dari itu, seseorang harus dapat mengontrol atau mengendalikan waktunya dengan semaksimal mungkin.

Segala waktu yang dibutuhkan akan direncanakan terlebih dahulu. Tujuannya adalah agar kegiatan dapat dilakukan dan berjalan dengan baik. Selain itu, waktu yang telah ditentukan haruslah sesuai dengan target yang kita lakukan. Mengapa demikian? Karena dengan begitu maka timbul rasa kepuasan atau ke-efektifitasan.

Definisi Manajemen Waktu Menurut Para Ahli

Berikut adalah definisi yang pernah dijelaskan oleh beberapa ahli. Simak penjelasannya dibawah ini:

1. Hynes
Definisi manajemen waktu menurut pendapat Hynes adalah seseorang yang dapat memanfaatkan proses penelitian dan perencanaan dalam sebuah waktu. Tujuannya adalah agar efisiensi dapat tercapai.

2. Davidson
Definisi manajemen waktu menurut pendapat Davidson adalah metode dalam menggunakan waktu dengan baik.

3. Leman
Definisi manajemen waktu menurut pendapat Leman adalah waktu yang dapat dimanfaatkan dengan baik melalui berbagai macam perencanaan yang dilakukan secara matang.

4. Akram
Definisi manajemen waktu menurut pendapat Akram adalah waktu yang dimanfaatkan untuk melakukan suatu kegiatan tertentu.

5. Widyastuti
Definisi manajemen waktu menurut pendapat Widyastuti adalah kemampuan yang dimiliki oleh seseorang dalam merencanakan apa yang menjadi tanggung jawabnya.

6. Atkinson
Definisi manajemen waktu menurut pendapat Atkinson adalah suatu jenis dari keterampilan seperti tindakan dan sebagainya. Tindakan-tindakan tersebut sebelumnya harus direncanakan terlebih dahulu agar waktu dapat dimanfaatkan dengan optimal.

7. Forsyth
Definisi manajemen waktu menurut pendapat Forsyth adalah membuat waktu yang efektif, efisien dan lain sebagainya.

8. Orr
Definisi manajemen waktu menurut pendapat Orr adalah waktu yang digunakan untuk mendapatkan manfaat secara maksimal.

Baca juga: Unsur-unsur Administrasi Perkantoran

Manfaat Manajemen Waktu

Merujuk pada definisi manajemen waktu yang dijelaskan oleh Orr yaitu waktu yang digunakan untuk mendapatkan manfaat secara maksimal.  Lalu manfaat seperti apa yang bisa dirasakan oleh seseorang atau kelompok apabila mereka melakukan manajemen waktu tersebut?

Memudahkan dalam penentuan prioritas yang harus dimiliki oleh seseorang atau organisasi tertentu.
Dapat meminimalisir terjadinya kemalasan atau menunda-menunda kegiatan atau pekerjaan yang seharusnya dilakukan.
Menjaga agar segala kegiatan dapat terkoordinasi dengan optimal sehingga tidak menimbulkan bentrokan.

Baca juga: Analisis Data: Definisi, tujuan, jenis-jenis serta prosedur dan pembahasan lengkap

Tips Manajemen Waktu Dalam Berbisnis

Kesuksesan dapat dimulai dari hal-hal sederhana seperti memanfaatkan waktu sebaik-baiknya, tidak menunda-nunda pekerjaan dan lain sebagainya. Dari penjelasan diatas kita data mengetahui bahwa manajemen waktu berkaitan dengan bagaimana seseorang dapat mengatur segala kegiatannya.

Berikut adalah beberapa tips yang dapat digunakan dalam melakukan usaha, yaitu:

1. Membuat prioritas
Sebagai pengusaha pasti banyak kegiatan yang harus dilakukan. Oleh sebab itu, seorang pengusaha perlu membuat skala prioritas atas kegiatan-kegitan yang akan dilakukan. Tujuannya adalah agar semua kegiatan tersebut dapat berjalan dengan baik.

2. Disiplin waktu
Seorang pengusaha dituntut harus bisa menyelesaikan tugas sesuai dengan target yang telah ditentukan sebelumnya. Apabila waktu terus ditunda maka tujuan akan sulit untuk dicapai.

3. Fokus
Dalam hal ini seorang pengusaha harus bisa fokus apa yang telah menjadi sasarannya. Apabila seorang pengusaha tergoda untuk melakukan kegiatan lainnya maka tujuan yang sebelumnya telah ditentukan juga akan sangat sulit dicapai.

4. Mengatur waktu untuk bisnis dalam jangka waktu yang panjang
Apabila anda mengatur dan merencanakan apa yang ingin ditargetkan pada masa yang akan datang maka kemungkinan besar anda dapat memperoleh keuntungan yang lebih dan lain-lain.

Demikian penjelasan porosilmu.com mengenai definisi, manfaat, fungsi, tujuan beserta pembahasan lengkapnya tentang manajemen waktu. Semoga artikel ini dapat bermanfaat bagi semuanya. Terimakasih telah membaca. Simak artikel-artikel lainnya pada halaman website ini.